keamanan data

Terima Sertifikasi ISO27001, Data dan Informasi Dijamin Aman

Joselyn Gomulya
Joselyn Gomulya
March 1, 2024
Terima Sertifikasi ISO27001, Data dan Informasi Dijamin Aman

Takut data kamu gak aman karena banyaknya kasus pencurian data seperti phising ataupun kejahatan siber lainnya? Tenang, keamanan informasi pribadi kamu adalah prioritas utama kami.

Bukan cuma mengutamakan kenyamanan pengguna, FINETIKS di bawah naungan Asosiasi FinTech Indonesia dan OJK (Otoritas Jasa Keuangan) juga menjaga keamanan data dan informasi pribadi dengan standar internasional, sertifikasi ISO27001.

Image by Freepik

Kasus Keamanan Data dan Informasi Pribadi

Banyaknya kasus keamanan informasi pribadi terutama pencurian data memang jadi salah satu hal yang paling kita khawatirkan. Mengutip survei Kurious-Katadata Insight Center (KIC), sebanyak 62,6% responden merasa enggak yakin dengan keamanan siber terutama penyimpanan data.

Survei di atas kembali diperkuat dengan laporan Survei Penetrasi Internet Indonesia 2024 oleh Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) akan banyaknya kasus keamanan informasi pribadi terutama pencurian data yang dialami oleh 20,97% responden.

Setelah menerima banyak informasi peretasan data, kita jadi semakin takut bahkan overthinking, mikirin data dan informasi pribadi diretas begitu saja tanpa adanya pertanggung jawaban yang jelas.

Menyadari bahwa sektor keuangan menjadi target serangan terbesar yang semakin meningkat menurut laporan Phishing Activity Trends Report 4th Quarter 2022, FINETIKS mengambil langkah sigap dan memastikan keamanan data serta informasi pribadi yang kuat berstandar internasional, sertifikasi ISO27001.

Belum pernah dengar ISO27001? Coba kenalan dulu supaya kamu tahu seberapa powerful-nya sertifikasi keamanan yang satu ini.

Apa Itu Sertifikasi Keamanan Informasi ISO27001?

Sertifikasi keamanan informasi ISO27001 adalah sertifikasi berstandar internasional yang diakui secara luas dalam mengatur Sistem Manajemen Keamanan Informasi (SMKI), termasuk menjaga keamanan data dan informasi pribadi.

Sertifikasi ini tidak hanya memastikan keamanan dan mencegah kejahatan siber seperti pencurian identitas, serangan malware, ataupun penipuan online tapi juga mengelola keamanan informasi perusahaan.

Dengan adanya sertifikasi berstandar internasional, sertifikasi ISO27001, perusahaan berarti telah melakukan kontrol yang efektif dalam melindungi data dan informasi dari berbagai risiko hingga ancaman keamanan.

Terus, apa fungsi lain dari sertifikasi ISO27001 selain melindungi data dan informasi? Yuk, baca artikel ini sampai habis supaya kamu enggak ketinggalan sedikitpun berita tentang keamanan data dan informasi pribadi.

Peran Sertifikasi Keamanan Data ISO27001

Memastikan serta menjaga keamanan data dan informasi pengguna adalah peran utama sertifikasi ISO27001. Tentu saja sertifikasi ISO27001 juga memiliki peran lain dalam mengatur Sistem Manajemen Keamanan Informasi yaitu sebagai berikut:

  • Melindungi Data Pribadi

Peran sertifikasi keamanan data dan informasi pribadi ISO27001 adalah melindungi data dan informasi sensitif. Dengan standar yang jelas, perusahaan dapat dengan mudah mengidentifikasi aset dan informasi penting.

Selain itu, lisensi ini juga membantu FINETIKS dalam menerapkan kontrol yang sesuai untuk melindungi dan menjaga kerahasiaan baik data maupun informasi. Bisa lebih tenang, kerahasiaan data dan informasi pribadi dijamin aman kok!

  • Menjaga Data dan Informasi dari Ancaman

Entah itu serangan siber ataupun pelanggaran data, sertifikasi berstandar internasional ISO27001 membantu perusahaan melindungi data dan informasi dari berbagai ancaman.

Di luar ruang lingkup tersebut, standar ini juga membantu melindungi serangan yang tidak sesuai dengan integritas atau segala hal yang berhubungan dengan kerahasiaan data.

  • Melindungi Informasi Perusahaan

Peran lain yang tidak kalah penting dari sertifikasi keamanan data ISO27001 adalah melindungi segala informasi internal perusahaan. Maksudnya, perusahaan memiliki kebijakan yang tegas dalam mengatur beberapa hal termasuk:

  • Memasang password yang kuat untuk data dan informasi sensitif
  • Melindungi setiap perangkat perusahaan dari berbagai ancaman teknologi (malware, virus, ataupun serangan software lainnya)
  • Melakukan enkripsi data yang kuat dan backup data secara teratur
  • Melakukan kontrol dan kelola risiko keamanan
  • Memantau keamanan sistem dan jaringan
  • Menghindari insiden keamanan data dan informasi yang merugikan
  • Menjalankan pelatihan keamanan informasi kepada karyawan

Yang pasti, seluruh upaya di atas dilakukan untuk memastikan keamanan data termasuk pemahaman karyawan akan cara menjaga dan menghindari terjadinya peretasan data.

  • Memaksimalkan Pengelolaan Sumber Daya Perusahaan

Sertifikasi standar internasional membantu perusahaan dalam memaksimalkan pengelolaan sumber daya, termasuk dengan memberikan pelatihan kepada karyawan.

Selain meningkatkan kesadaran akan pentingnya keamanan data dan informasi, seluruh karyawan dapat dengan aktif berkontribusi menjaga data dan informasi yang ada. Jadi, setiap karyawan paham akan risiko keamanan termasuk cara menghindarinya.

  • Mengelola Data secara Efektif dan Sistematis

Standar keamanan data dan informasi yang jelas bukan hanya membantu perusahaan dalam melakukan evaluasi secara teratur tapi juga cara perusahaan mengelola risiko keamanan informasi.

Peran sertifikasi keamanan data ISO27001 tentu mempermudah perusahaan dengan mengidentifikasi berbagai potensi ancaman dan mengambil upaya pencegahan yang tepat.

Selain 6 peran di atas, menerima lisensi keamanan data dan informasi ISO27001 adalah salah satu bentuk kepatuhan perusahaan terhadap regulasi yang ada yaitu UU Perlindungan Data Pribadi di Indonesia dan UU Privasi Data seperti GDPR (General Data Protection Regulation).

FINETIKS Resmi Menerima Sertifikasi ISO27001

FINETIKS dengan resmi mendapatkan sertifikasi keamanan data dan informasi ISO27001 pada bulan Januari 2024. Sebelum menerima sertifikasi, setiap perusahaan perlu mengambil dan melewati beberapa langkah untuk memastikan keamanan informasi pengguna.

Proses sertifikasi ISO27001 ini diperoleh setelah melewati beberapa tahap sebagai berikut:

  1. Memahami standar ISO27001 secara mendalam dengan mengadakan pelatihan internal untuk meningkatkan pemahaman persyaratan ISO27001.
  2. Melewati tahap penilaian sistem keamanan informasi untuk mengidentifikasi potensi risiko keamanan.
  3. Mengembangkan kebijakan dan prosedur, termasuk mengimplementasi sesuai standar ISO27001.
  4. Melewati tahap audit internal untuk mematikan sistem keamanan yang sesuai standar
  5. Melewati tahap audit eksternal yang dilakukan oleh lembaga sertifikasi independen
  6. Menerima sertifikasi ISO27001 dari lembaga sertifikasi independen

Setelah melewati berbagai tahapan di atas dan resmi menerima sertifikasi ISO27001, perusahaan melakukan pemeliharaan dan perbaikan sistem keamanan informasi yang ada sesuai dengan teknologi dan risiko-risiko baru yang kemungkinan akan muncul kedepannya.

Semakin nyaman kelola keuangan dengan aplikasi FINETIKS, semakin tenang dengan keamanan data dan informasi pribadi yang terjamin. Yuk, download aplikasi FINETIKS sekarang di App Store maupun Google Play.

Finetiks blog mascot
Butuh bantuan untuk tetap mengontrol pengeluaran Anda? Yuk, periksa aplikasi perencana keuangan gratis kami, FINETIKS. Temukan cara terbaik untuk melacak semua pengeluaran dan tabungan Anda di satu tempat saja!

Langganan newsletter FINETIKS sekarang dan dapatkan notifikasi untuk setiap inspirasi baru tentang keuangan!
Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.

Artikel Terkini